November 29, 2024

Salatiga, JNcom – Salah satu persoalan krusial bagi kelangsungan bangsa dan negara adalah tingginya angka Stunting yang disebabkan oleh kurangnya asupan gizi pada anak/balita dan ibu hamil, sehingga perlu mendapat perhatian khusus. Hal ini disampaikan Srie Sunarti disela-sela kegiatan Sosialisasi yang di selenggarakan TAP di Banjaran Salatiga, Rabu (6/12/2023).

Menurutnya, persoalan tersebut menjadi perhatian juga calon presiden Prabowo Subianto melalui salah satu program prioritasnya yaitu memberi makan siang dan Susu gratis di Sekolah dan Pesantren serta bantuan gizi untuk anak/balita serta ibu Hamil

“Sebagai sosok yang cerdas, tegas, negarawan dan bisa berhubungan dari masyarakat bawah hingga hubungan internasional, saya berharap beliau bisa ngayomi rakyat serta mampu menekan harga kebutuhan pokok,” ujar Srie.

Hal senada disampaikan TAP Salatiga Brigjend Purn Untung Waluyo bahwa Stunting yang menjadi perhatian dan program Prabowo sudah ada di delapan program prioritasnya yaitu, memberi makan siang dan Susu gratis di Sekolah dan Pesantren serta bantuan gizi untuk anak/balita serta ibu Hamil

“Delapan point tersebut antara lain, memberi makan siang dan Susu gratis di Sekolah dan Pesantren serta bantuan gizi untuk anak anak balita dan ibu hamil. Program Prabowo bisa diterima secara rasional dan tidak mungkin buah pemikiran Prabowo di luar rasional. Jadi hal ini bisa disampaikan pada semua saudara serta kawan kawan tentang siapa dan apa gagasan pemikiran pak Prabowo,” tandas Untung. (NANO)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *