Jakarta, JNcom – Aliansi Kungfu Tradisional Indonesia (AKTI) menggelar pertandingan Kungfu pada kegiatan FORNAS VII Jawa Barat tahun 2023.
Pertandingan AKTI dibuka secara resmi oleh Ketua Umum Master Dedi Garno Ismadi di Indoor si Jalak Harupat dan dihadiri oleh peserta dari seluruh Indonesia, Rabu (4/7/2023).
Gelaran tersebut sebagai tonggak pencapaian target atlet berbakat di bidang olahraga beladiri AKTI ingin memberikan yang terbaik untuk generasi muda Indonesia yang berbakat dan memiliki nilai prestasi yang diperhitungkan.
Di sela-sela kesibukannya, Master Garno Ismadi memaparkan pentingnya olahraga beladiri dan presentasi untuk anak bangsa.
Dalam wawancaranya dengan Wartawan, Ketua Umum AKTI Master Dedi Garno Ismadi memaparkan pelaksanaan pertandingan AKTI dengan penuh keyakinan dan kesiapan yang matang sehingga dapat berjalan lancar dan sukses.
Ketua Wasit Juri AKTI, Shifu Febri menyampaikan, bahwa kesiapan wasit juri juga mendukung kesuksesan dalam pertandingan AKTI.
AKTI terus bergerak maju dan semakin memberikan nilai positif bagi generasi bangsa. (Ine)