November 28, 2024

Tangsel, JNcom – Sekolah Dasar Negeri (SDN) Betung 1 Tangerang Selatan menggelar pentas seni dengan menampilkan sebanyak 28 penampilan diantaranya tari dan lagu dari berbagai daerah, drama, fashion show, pameran kerajinan siswa dan lainnya. Kegiatan pentas seni dihadiri oleh orang tua/wali murid dan sejumlah pejabat setempat serta anggota dewan.

Kepala Sekolah SDN Betung 1, Hj. Hamidah, S.PdI, MM mengatakan, kegiatan pentas seni yang menjadi agenda tahunan ini merupakan kegiatan ekstrakurikuler (ekskul) yang ada di SDN Betung 1 seperti Pramuka, drum band, tari, pildacil dan murotal Al’quran.

“Dalam pentas seni ini kita tampilkan dari kegiatan-kegiatan ekskul tersebut. Alhamdulillah meskipun kegiatan ekskul baru berjalan satu tahun, namun sudah bisa menghasilkan tim futsal, masuk 3 besar tingkat kecamatan di Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FL2SN),” ujar Hamidah kepada wartawan, Selasa (20/6/2023).

Kegiatan pentas seni ini, jelas Hamidah, ditujukan untuk memberikan informasi kepada orang tua murid bahwa di SDN Betung 1 ini sarat dengan kegiatan positif, bukan hanya pendidikan ilmu pengetahuan saja.

Selain itu, lanjut Hamidah, kegiatan ini untuk memotivasi siswa lain yang belum berani tampil. Menurutnya, dengan penampilan tersebut akan menumbuhkan rasa bangga dan bahagia bagi siswa-siswi.

“Alhamdulillah kegiatan ini banyak mendapat support. Saya berharap ke depannya siapapun yang memimpin sekolah ini dapat melanjutkan kegiatan positif yang telah ada,” pungkasnya. (As/my)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *