Salatiga, JNcom – Bakal Calon (balon) Walikota Salatiga, Hariyono Masturi resmi menyerahkan formulir pendaftaran sebagai Balon Walikota Salatiga. Penyerahan berkas pendaftaran di kantor sekretariat DPC partai Gerindra, Rabu (5/6/2024), diterima langsung oleh ketua DPC Gerindra kota Salatiga Yulianto SE MM.
Yulianto mengapresiasi kehadiran Hariyono beserta rombongan di DPC Partai Gerindra. Sebagai sesama alumni dari SMA 2 Salatiga, Yulianto mengagumi jejak Hariyono karena dinilai telah berhasil meniti jenjang karier di lingkungan Militer.
“Saya mengucapkan terimakasih pada mas Hariono yang mengembalikan formulir pendaftaran di partai Gerindra dan secara pribadi saya cukup mengenal pak Hariono yang kebetulan sesama alumni SMA 2 salatiga,” ujar mantan Walikota.
Yulianto menambahkan, sementara ini ada 8 nama Balon Walikota dan Wakil Walikota yang telah mendaftar di Gerindra, tetapi menurutnya masih ada beberapa tahapan baik penyempurnaan berkas hingga tingkat uji kepatutan dan kelayakan (fit and propertest) bagi semua Balon yang telah mendaftar di partai Gerindra.
Acara penyerahan berkas di partai Gerindra yang tidak lebih dari 60 menut itu, Haryono beserta rombongan berpamitan melanjutkan agendanya ke kantor sekretariat DPC partai Demokrat Blotongan Salatiga dengan agenda yang sama yaitu menyerahkan Formulir yang telah diisi sebagai Balon Walikota Salatiga.
Setibanya di kantor Demokrat Hariyono di terima oleh Sunardi (wakil ketua) dan Badrudin SH sebagai ketua Satgas. Dalam sambutannya Bachruddin minta permohonan maaf ketua Cabang (bu Dyah) tidak bisa hadir karna ada agenda Kunjungan Kerja Dewan ke Jogja
“Kami mohon maaf, ibu ketua tidak bisa hadir karena sedang ke Jogja dalam rangka kunjungan kerja Dewan yang sudah teragenda,” ungkapnya.
Badrudin menambahkan, sementara ini partai Demokrat telah menerima sembilan nama sebagai pendaftar Balon Walikota dan Wakil Walikota Salatiga akan tidak menutup kemungkinan partai Demokrat akan melakukan komunikasi politik antar partai untuk mengusung Balon pasal nya Demokrat hanya memilki 3 kursi di Dewan.
Seperti diberitakan, Balon Walikota Hariyono Masturi yang kini masih tercatat aktif dinas di TNI Angkatan Laut dirinya selain mendaftar di Partai Gerindra dan Demokrat juga mendaftar di PDI Perjuangan, PKB dan PKS sebagai Balon Walikota Salatiga.
“Saya masih aktif di TNI dan tentunya saya mengikuti tahapan tahapan atau Step yang telah menjadi aturan ditubuh TNI,” pungkas Hariyono. (NANO)