Tomohon, JNcom – Panglima Komando Daerah Militer XIII Merdeka Mayjen TNI Legowo W.R. Jatmiko, S.I.P., M.M. didampingi para asistennya, mengunjungi Obyek Vital Nasional yang ada di wilayah Kota Tomohon dan Kabupaten Minahasa yaitu Pertamina Geothermal Energy Area Lahendong yang dikelola PT Pertamina Geothermal Energy Tbk. (PGE) (IDX: PGEO). Kedatangannya ke PGE Area Lahendong disambut langsung oleh Direktur Operasi PT Pertamina Geothermal Energy Tbk. Ahmad Yani pada Kamis (7/9/2023).
Dalam kunjungan kerjanya ke obyek vital nasional di Area Lahendong ini, Pangdam XIII Merdeka menerima paparan dari Direktur Operasi PT Pertamina Geothermal Energy Tbk. mengenai pengelolaan energi panas bumi, peran strategis energi panas bumi dalam mensuplai kebutuhan listrik di wilayah Sulawesi Utara-Gorontalo, serta sistem manajemen pengamanan yang melibatkan TNI dan POLRI.
Direktur Operasi PT Pertamina Geothermal Energy Tbk. Ahmad Yani menyampaikan, PGE berkomitmen untuk menjaga dan meningkatkan jalinan sinergi dengan para pemangku kepentingan, termasuk didalamnya terkait aspek keamanan.
“Panas bumi yang dikelola oleh PGE di Lahendong berkontribusi terhadap 30% kebutuhan listrik masyarakat Sulawesi Utara dan Gorontalo. Oleh karenanya, kami terus menjaga keandalan operasi dimana salah satu faktor pendukungnya yaitu sistem manajemen pengamanan,” paparnya.
Panglima Komando Daerah Militer XIII Merdeka Mayjen TNI Legowo W.R. Jatmiko, S.I.P., M.M. menyampaikan pentingnya sinergi semua pihak khususnya terkait aspek pertahanan dan keamanan.
“Salah satu tugas TNI maupun Pertamina adalah menjaga kedaulatan energi. Dengan sinergi Pertamina dan TNI kita bersama dapat saling mendukung pertahanan keamanan pengelolaan panas bumi di area Sulawesi Utara dan Gorontalo sehingga dapat terwujud ketahanan dan kedaulatan energi bagi masyarakat sekitar,” ujarnya.
Pangdam juga mengucapkan terima kasih kepada para perwira PGE Area Lahendong yang telah menjalin hubungan baik dengan para pemangku kepentingan yang ada. Pangdam turut mengapresiasi Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) yang telah dilakukan PGE kepada masyarakat sekitar lokasi yang turut menunjang keamanan operasional dan kesejahteraan masyarakat sekitar. (Red)