November 28, 2024

Jakarta, JNcom – HelloBill, aplikasi solusi kasir yang telah membantu ribuan pelaku usaha di Indonesia, hadir dalam Rapat Kerja Nasional (RAKERNAS) ke-3 Kamar Entrepreneur Indonesia (KEIND) yang diselenggarakan pada tanggal 30 September 2024 di JW Marriott Hotel, Jakarta.

RAKERNAS III KEIND 2024 menekankan pentingnya kolaborasi lintas sektor dan keberlanjutan dalam menghadapi tantangan di masa depan, seperti perubahan iklim, ketidakpastian ekonomi, dan kesenjangan sosial.

HelloBill melihat acara ini sebagai peluang besar untuk berkontribusi dalam memperkuat ekosistem kewirausahaan nasional. Pada kesempatan ini, HelloBill juga memperkenalkan inovasi terbaru dalam sistem aplikasi kasir, yang dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan UMKM dalam mengelola bisnis mereka secara efisien dan terintegrasi.

“Kami sangat antusias dapat menjadi bagian dari RAKERNAS III KEIND 2024. Kami berharap dapat memperluas jaringan dan memperkenalkan aplikasi solusi kasir HelloBill kepada lebih banyak pelaku usaha,” ujar William Suryawijaya, CEO HelloBill, Senin (30/9/2024).

HelloBill, tambah William, menyediakan fitur pencatatan pembelian dan penjualan secara otomatis, mengelola stok barang secara real-time, laporan keuangan yang komprehensif dari harian, bulanan ataupun tahunan. HelloBill juga mendukung system pembayaran tunai dan tunai yang terintegrasi dengan berbagai mesin EDC atau mesin kasir lainnya.

Para peserta RAKERNAS III KEIND 2024 juga bisa berinteraksi dengan tim ahli HelloBill yang siap memberikan konsultasi serta solusi terbaik sesuai dengan kebutuhan bisnis masing-masing.

Sementara itu, Ketua Umum KEIND, Afda Rizal Armashita di sela-sela acara menyampaikan bahwa kolaborasi dengan HelloBill ini adalah langkah strategis untuk membawa UMKM Indonesia ke level yang lebih tinggi. “Ini seperti memberikan rudal pintar bagi UMKM untuk menembus pasar yang lebih luas,” tuturnya.

Senada dengan hal tersebut, Thomas Dragono, Wakil Ketua Umum Bidang Teknologi Informasi menambahkan, dengan data yang akurat dan fitur-fitur modern yang ditawarkan HelloBill, UMKM bisa mengambil keputusan bisnis yang lebih cepat dan tepat, sehingga mampu bersaing dengan pemain-pemain besar di pasar global.

“Dengan dukungan dari para pelaku usaha dan mitra strategis seperti HelloBill, KEIND berkomitmen untuk terus mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia melalui pengembangan sektor UMKM,” pungkasnya. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *