Magelang, JNcom – Relawan Anak Bangsa Nasional (RABN) propinsi Jawa Tengah, Sabtu (14/9/2024), menggelar Tasyakuran kemenangan calon Presiden Prabowo – Gibran dan Deklarasi Team Pemenangan calon Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Lutfi – Taj Yasin.
Ketua umum RAB Nasional Agus Winarno SH dalam kata awal sambutannya mengucapkan terimakasih kepada segenap relawan RAB yang ada di 35 Kota dan Kabupaten di Jawa Tengah yang telah bekerja keras untuk memenangkan pasangan Prabowo – Gibran sebagai Presiden dan wakil Presiden serta untuk yang ke dua yaitu memenangkan pasangan Ahmad Lutfi dan Gus Yasin.
“Setelah kita berjuang memenangkan Calon Presiden Prabowo-Gibran, RAB akan kembali berjuang memenangkan pasangan Pak Lutfi dan Gus Yasin dalam Pemilukada Jawa Tengah mendatang,” tandas Agus di depan ribuan Relawan RAB Nasional.
Agus berpesan, dalam Pemilukada bukan merupakan pertarungan antar institusi TNI/Polri namun sebuah kompetisi anak bangsa yang terbaik dari yang baik. RAB Nasional propinsi siap mendukung dan memenangkan Lutfi dan Yasin menjadi Gurbernur dan wakil Gunernur Jawa Tengah.
“Kami RAB Nasional Jawa Tengah mendukung Pak Lutfi dan Gus Yasin dengan menempatkan kesatuan dan persatuan untuk bersikap baik tidak menyerang, tidak menghujat, dan tidak menyebarkan hoax, kami RAB menjunjung tinggi kepemimpinan Pak Lutfi dan Yasin yang akan membawa prppinsi Jawa Tengah semakin maju dan bermartabat. Kami RAB sebagai pendukung Pak Lutfi dan Gus Yasin senantiasa menjaga kondusivitas agar Pemilukada Jawa Tengah berjalan damai, jujur, dan adil,” pungkas Agus.
Ketua Dewan pembina RABN H. Bibit Waluyo menekankan bahwa Pelaksanaan Pemilu tinggal dua bulan lagi maka segenap Relawan kembali kerja keras untuk memenangkan calon Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Lutfi dan Gus Yasin.
“Tidak ada target prosentase, yang ada targetnya menang,” kata H. Bibit ketika ditanya angka prosentase kemenangan Lutfi – Yasin.
Sementara itu ketua pemenangan Lutfi-Yasin, Letjend Purn AM Putranto mengatakan, “Salam hormat dari Pak Prabowo dan saya mewakili Pak Lutfi, yang dalam kesempatan ini tidak bisa hadir karena waktu yang bersamaan di tiga tempat”.
Putranto kembali berpesan, perjuangan
RABN dalam memenangkan pasangan Lutfi – Gus Yasin tidak cukup memberi suara dukungan, tapi juga mampu mengawal di setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS) masing-masing.
Acara yang berlangsung di Senjakala Village Bandongan – Magelang bukan saja dihadiri ribuan relawan, tapi juga dihadiri PPIR sayap dari Partai Gerindra serta segenap Partai pengusung Lutfi-Yasin
(ENY/NANO)