December 7, 2024

Jakarta, JNcom – Kemeriahan Konser Raya 29 Tahun Indosiar Luar Biasa, sosok berbeda dengan anak-anak selebritis terkenal bergabung dalam kelompok ‘Gorgeous 5’.

Mereka tak lain adalah Dul Jaelani, Betrand Putra Onsu, Aisha Keem, Kiesha Alvaro, dan Zara Leola akan menyulap panggung dengan Pesona Mereka.

Meraka adalah Dul Jaelani Anak Ahmad Dhani, Betrand Putra Onsu Penerus Ruben Onsu, Aisha Keem Sang Putri Irfan Hakim, Kiesha Alvaro Pewaris Pasha Ungu, dan Zara Leola Pesona Putri Enda Ungu.

“Ketika Keanggunan Bertemu Keajaiban, Sinergi Gorgeous 5 dan Magic 5 yang anggota groupnya adalah Nama Basmalah Gralind, Raden Rakha, Sridevi DA, Afan DA, dan Eby DA.

Di Balik Layar, Gorgeous 5 membagikan cerita seru persiapan menuju Kemeriahan Konser Raya 29 Tahun Indosiar Luar Biasa.

Kiesha Alvaro, gitaris berbakat berbagi cerita di Wawancara Eksklusif secara virtual Selasa sore (9/1/2024). Gorgeous 5, lima anak muda berjiwa musik menyatukan Talentanya dalam Harmoni Aksi di Konser Raya 29 Tahun Indosiar Luar Biasa!.

Ritme Penuh Tantangan, Dul Jaelani Sang Drummer mengaku punya tantangan tersendiri bergabung dengan Gorgeous 5.

Kemarin, di sesi latihan bersama teman teman, pengalaman yang luar biasa. Terjalin komunikasi intens untuk membagi peran vokal sambil saya mempelajari seni memainkan drum. Tantangan terbesarnya menyatukan chemistry di antara kita semua, ungkap Dul Jaelani dengan penuh semangat.

Berbeda halnya dengan Aisha Keem, vokalis yang merasakan keseruan luar biasa saat berlatih bersama Gorgeous 5.

“Menjadi vokalis sungguh mengasyikkan, saya belajar banyak dari pengalaman ini. Sebelumnya, kami sudah dengan antusias mendengarkan dan menghafal lirik lagu,” cerita Aisha Keem penuh semangat.

Jangan sampai ketinggalan momen spektakuler!. Saksikan penampilan memukau Gorgeous 5 dalam HUT Indosiar ke-29 Luar Biasa yang akan disiarkan secara LIVE selama dua malam berturut-turut pada Rabu dan Kamis, 10 – 11 Januari 2024. (Guffe)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *